Kanker Payudara dan Orang yang Menolak Mati

By Nayanika Eleanor - Agustus 22, 2022

Pada 2014, ketika seorang penyair dan penulis esai Anne Boyer berusia 41, dokter mengatakan bahwa ia mengidap kanker payudara ganas. Kanker payudara jenis mematikan.

Trauma yang terjadi berikutnya hampir tak tertahankan: enam bulan menjalani kemoterapi, masektomi ganda, dan operasi rekonstruksi. Dibutuhkan waktu lima tahun bagi Anne untuk menulis semua yang ia alami. Namun, bahkan setelah semuanya, ia masih tidak dapat sepenuhnya memproses pengalaman menakutkan yang tidak akan pernah dilupakannya.

Trauma itu mungkin akan tetap menghantui penulis sepanjang hidupnya. Dan bukan hanya secara fisik. Ia menjalani kemoterapi berbahaya dan menderita akibat pengangkatan payudaranya. Namun, yang ia dapati selama pengobatan tidak kurang menakutkan.

Pengetahuan barunya akan pencatutan, patriarki, perusahaan rasis yang terlibat dalam pengobatan kanker adalah hal yang terus memenuhi hari-hari penulis. Ikuti ceritanya di Blinkist.

Anne merasa baik-baik saja

Anne mengenakan pakaian musim panas biasanya: celana pendek, tank top hijau, dan sandal. Ia duduk di sebuah ruangan, di hadapan seorang perempuan berpakaian formal abu-abu. Pekerjaannya? Seorang investigator. Tapi, bukan yang sering Anda lihat di film polisi. Ia membantu Anna memahami perasannya.

Sebelumnya, Anna menemukan benjolan di payudara kirinya. Investigasi medis mengonfirmasi: ia memiliki tumor. Seorang teknisi menunjukkannya gambar tumor dalam tubuhnya tersebut, dan Anna memfotonya: benda bundar, dengan jari panjang bergerigi.

Sebelum Anna didiagnosa mengidap kanker payudara, ia sama sekali tidak pernah memikirkannya. Ia membaca bahwa pengobatan penyakit tersebut sudah canggih dan cukup mudah. Kehidupan penderita bisa terganggu, pastinya, tetapi sebagian besar dapat melaluinya dengan baik.

Namun, tumornya berbeda. Anne mengidap kanker payudara negatif tiga, jenis yang mematikan. Tidak ada pengobatan tertentu untuknya.

Gambar yang ditemukan Anne secara online membantunya memproses berita secara visual. Gambarnya sederhana: hanya emoji wajah sejumlah seratus. Lima puluh dua hijau dan menampilkan ekspresi senyum, menunjukkan perempuan yang selamat. Dan 48 merah jambu dan menampilkan ekspresi mengerut yang mewakili orang-orang yang tidak selamat.

Anna dan temannya memberi nama dokter onkologisnya dengan sebutan Dr. Baby karena ia terlihat seperti anak berhati malaikat yang tembem. Namun, berita yang diberikannya sangat mengerikan. Tingkat pertumbuhan tumornya empat kali lebih cepat daripada kecepatan pertumbuhan tumor ganas. Dr. Baby merekomendasikan agar Anne segera melakukan kemoterapi. Menolaknya berarti meninggal, katanya. Menerimanya - menurut Anne - mungkin merasa seperti mati, tetapi mungkin hidup.

Ia menelusuri internet dan menemukan banyak pendapat di sana. Masyarakat mengatakan ia harus menceritakan keadaannya pada ibu, anak, dan bernegosiasi dengan atasannya. Ia juga harus membersihkan dapur secara keseluruhan, mencari orang untuk mengurus kucingnya, dan membeli baju yang dapat membantu proses kemoterapinya: pakaian terbuka yang memungkinkan obat dapat langsung dimasukkan ke dalam aliran darahnya.

Kemoterapi masih beberapa minggu lagi. Namun, sembari menunggu, tumornya mulai terasa sakit. Dokter bedah menjelaskannya dengan sederhana: tumornya berkembang.

Kemoterapi adalah pengalaman terburuk

Kemoterapi Anne dilakukan di paviliun kanker. Ia bingung dengan namanya. Paviliun terdengar seperti sesuatu yang sangat mewah dan indah. Namun, tidak ada yang mewah dengan paviliun kanker itu. Itu adalah tempat penderitaan, dibuat untuk mendapatkan keuntungan besar, bukan untuk kenyamanan pasien.

Ada kebebasan penampilan yang kejam dalam paviliun kanker. Semua orang terlihat sama - bengkak dengan kepala gundul. Hal-hal yang seharusnya ada dalam tubuh bocor: darah, muntahan, bau busuk. Urin orang-orang sangat beracun sampai terdapat instruksi agar pasien menyiram urinnya dua kali.

Tiap kali Anne harus ke rumah sakit untuk kemo, temannya datang untuk menemaninya. Mereka tidak pernah membicarakan pengobatan yang dijalani Anne - kecuali untuk menentukan waktu dan mencari jalan tercepat menuju paviliun itu.

Mereka mendengarkan radio sambil menuju ke sana, mencoba untuk memperkirakan apa yang akan terjadi berdasarkan lagu-lagu yang muncul. "Bohemian Rhapsody" dari Queen berarti pertanda buruk; "Waterfalls" dari TLC dianggap sebagai pertanda yang sedikit lebih baik.

Mempersiapkan diri untuk kemoterapi selanjutnya, bagi Anne, seperti bersiap-siap menyambut tamu besar, badai salju, kelahiran bayi, virus, dan liburan di waktu yang bersamaan. Dan kemoterapi terasa akan menghadapi semua itu setelah beberapa minggu melaluinya.

Di rumah sakit, seorang perawat menusukkan jarum ke jalur kemoterapi yang sudah dipasang di dada Anne dan memasukkan Adriamycin ke pembuluh darah di lehernya. 

Obat itu teramat sangat mahal dan berbahaya. Saking berbahayanya sampai perawat harus mengenakan baju hazmat ketika menusukkannya. Rumor yang beredar di paviliun adalah obat tersebut dapat melelehkan linoleum jika seseorang menumpahkannya ke lantai. Efek samping langsung obat ini termasuk rasa sakit tak tertahankan, kerontokan rambut, kuku, dan kematian syaraf. Semuanya dialami sendiri oleh Anne.  

Jika dilakukan dalam jangka panjang, Adriamycin dapat menyebabkan kemandulan, leukemia, dan gagal jantung. Obat ini dapat membuat materi putih dan abu-abu otak mengerut dan layu. Pasien kadang kehilangan kemampuan berbicara, membaca, mengingat, dan membuat keputusan. Tidak ada obat bagi efek samping obat itu.

Anne akhirnya memahami perempuan yang berkata mereka lebih baik mati akibat kanker daripada harus menjalani pengobatan ini. Setelah empat dosis Adriamycin yang ditambah dengan jenis gas mustard yang digunakan dalam kemoterapi, tumor Anne tidak berkurang sedikit pun.

Anne Tersadar

Banyak beredar cerita seputar kanker. Pasien diharuskan untuk tabah dan kuat. Itulah yang dihadapkan oleh kultur populer dari para pasien. Mereka diharapkan untuk menutupi ketakutan dan menginspirasi orang lain dengan ketangguhan mereka. Mereka harus mengenakan selendang gaya di kepala, seperti Dana di "The L Word" atau melebarkan sayap ke dalam kerumunan, seperti Samantha di "Sex and the City".

Namun, respons terhadap kanker cukup kompleks dan unik. Kultur populer tidak mengenalinya, begitu pula sistem medis. Sistem medis tidak mampu melihat pasien sebagai orang.

Sistem medis hanya sedikit menghargai perilaku manusia. Ketika pasien bertanya, mengajukan bukti penelitian yang tidak menyetujui kemoterapi, atau terlambat berobat, sistem ini berasumsi bahwa mereka didorong oleh pengaruh sistem persaingan lainnya, seperti takhayul atau salah informasi.

Ketika tumor Anne tidak sembuh oleh kemoterapi, Anne memutuskan untuk meninggalkan Dr. Baby dan mencari nasihat dari onkologis berbeda. Onkologis baru mengobati Anne dengan lebih afresif. Setelah beberapa minggu, tumornya tidak lagi sakit.

Meski begitu, Anne masih belum bebas. Ia masih harus terus-menerus beristirahat dan kesakitan. Kematian hampir menjadi satu-satunya yang bisa ia pikirkan. Namun, Anne ingin hidup, dan memikirkan kematian adalah satu-satunya cara. Ia memperingatkan temannya: jangan coba membuatku berhenti memikirkan kematian.

Orang-orang memberikan respons berbeda pada sakitnya. Beberapa teman meninggalkannya. Orang yang mencintainya datang untuk terakhir kalinya. Laki-laki yang pernah ia temui di bar menjadi sangat perhatian hingga ia harus memblokir nomornya. Anne dan temannya bertanya-tanya tentang si fetis - laki-laki dengan fetis kanker yang muncul memberikan hadiah dan CD. Apakah mereka terarik karena penyakit itu tidak dapat ditularkan?

Namun, semua itu tidak demikian. Kita semua hidup di dunia industri. Udara, makanan, air, dan obat-obatan kita penuh dengan karsinogen. Anne teringat pada slogan "Fuck cancer" kehilangan tanda seru. Alih-alih mengutuk kanker, mungkin kita perlu mengutuk dunia yang menciptakan kanker pada kita, menguras uang untuk pengobatannya, dan meninggalkan kita mati sendirian.

Masektomi yang mengesalkan

Anne, menurut penggambarannya, adalah orang yang biasa saja. Ia adalah seorang perempuan tanpa uang simpanan dan pasangan. Ia harus belajar selama menjalani pengobatan. Dan ia tahu bahwa memberi tahu bosnya tentang kankernya akan membahayakan karirnya.

Perempuan seperti Anne memiliki tingkat kematian akibat kanker payudara dua kali lipat lebih banyak daripada orang yang sudah menikah. Dan jika Anda hitam atau miskisn, tingkat kematiannya jauh lebih meningkat. Menurut penulis, sistem medis tidak akan repot-repot mempertahankan hidup orang apalagi membuat mereka merasa nyaman.

Pada 1811, penulis berkebangsaan Inggris Fanny Burney melalui masektomi tanpa anestesi, tepat di kamarnya di Paris. Pada 1978, pujangga berkebangsaan Amerika Audre Lorde juga mendapatkan prosedur serupa tetapi menghabiskan waktu lima hari dirawat di rumah sakit.

Anne berpikir bahwa kedua kejadian itu adalah siksaan terburuk dengan alasan berbeda. Fanny selamat dari rasa sakit dan takut yang berhubungan dengan amputasi tanpa anestesi. Prosedur Audre mengingatkan Anne bahwa, sekarang, tidak semua orang yang mengalami masektomi mendapatkan akses pengobatan dasar.

Segala hal dari masektomi Anne terasa agresif, dipaksa, dan terlalu dini. Dunia medis kapitalis, tempat penulis berada, berorientasi pada keuntungan. Jadi, masektomi ganda pun dilakukan dengan cara rawat jalan.

Anne dikeluarkan dari ruang pemulihan dan dari rumah sakit bahkan sebelum ia punya waktu ke kamar mandi dan bahkan sebelum ia belajar cara mengosongkan kantung pembuangan yang terhubung dengan tubuhnya. Ia berkata pada perawat bahwa ia belum siap keluar, tetapi rumah sakit memaksanya keluar. Sepuluh hari setelah masektomi, ia kembali bekerja.

Setelah operasi, dokter Anne mengatakan bahwa tumornya sudah lenyap. Enam bulan kemoterapi dan masektomi ganda menghadirkan hasil yang ia harapkan. Kanker tidak lagi dapat membunuhnya.

Meski begitu, uang yang harus dibayarkan Anne untuk hidupnya begitu tinggi. Sangat tinggi hingga, katanya, bahkan jika ia hidup 41 tahun lagi, waktu itu masih belum cukup menyembuhkan luka dari cara sistem pengobatan memperlakukannya.

Perempuan pengidap kanker payudara di tangan institusi kesehatan

Menurut dokter yang mengoperasi Anne, satu faktor risiko terbesar dari kanker payudara adalah memiliki payudara. Setiap orang dengan jaringan payudara, termasuk laki-laki dapat mengidap penyakit ini. Namun, tentu saja, perempuan lebih berisiko.

Di dunia ini tidak hanya ada satu jenis kanker payudara. Kanker payudara negatif tiga - yang dimiliki Anne - adalah yang paling mematikan. Kanker itu dapat dengan cepat berpindah dari payudara dan bersarang di jaringan halus lainnya, seperti otak, hati, dan paru-paru.

Kanker ini sering kali menyerang wanita berkulit hitam - orang yang, menurut Anne, menanggung rasisme institusi terberat di dunia kedokteran. Sistem ini tidak peduli pada mereka sehingga sistem tidak membuat pengobatan khusus.

Ketika Anne dinyatakan sembuh dari kanker, orang-orang berkata bahwa mereka tahu ia akan sembuh. Mereka menyatakan seolah ia memiliki kekuatan dan kespesialan yang tidak dimiliki orang lain.

Anne melihat sebuah artikel yang menggambarkan bagaimana "perilaku" seorang perempuan membantunya sembuh dari kanker payudara. Ia menunjukan bahwa ia belum pernah melihta cerita tentang bagaimana perilaku dapat membantu orang melalui Ebola, keracunan timbal, atau gigitan anjing.

Bagi pengidap kanker payudara, bulan kesadaran kanker payudara - Pintober - adalah musim neraka. Sejauh mata melihat, hanya ada mobil polisi berpita merah muda, botol air plastik merah muda, bahkan senapan serbu merah muda. Semuanya merah muda. Namun, tahukah Anda di mana tidak ada pita merah muda? Di setiap tempat di sekitar kanker payudara itu sendiri. Selama 30 tahun sejak penggalangan dana mulai menjual pita merah muda, pengobatannya masih belum ditemukan.

Penggalangan kanker payudara terbesar sedunia, Susan G. Komen for the Cure, dimulai pada 1982. Pada 2016, penggalangan dana itu berhasil meraup USD956 juga. Susah sudah bekerja sama dengan KFC untuk menjual ayam dalam wadah merah muda besar. Susan juga bekerja sama dengan perusahaan Baker Hughes untuk membuat seribu alat bor fracking merah muda. Namun, ironisnya, fracking adalah teknologi yang melepas karsinogen ke air minum umum - dan karsinogen menyebabkan kanker.

Pada 2014, CEO Komen, Judith Salerno, mendapatkan gaji USD420.000.

Sebagian besar yang kita ketahui tentang kanker payudara sebenarnya dapat dipertanyakan. Pada 2016, penelitian dari New England School of Medicine menyatakan bahwa sebagian besar perempuan yang terdiagnosa dengan kanker payudara mendapatkan pengobatan yang tidak perlu. Deteksi awal tidak menyelamatkan nyawa, tetapi malah menghancurkannya. Hal itu mengeruk milyaran dolar dan juga menyebabkan cacat dan bahkan kematian.

Tentang kemungkinan

Buku Anna tidak ditujukan bagi mereka yang sehat. Namun, sebagian besar dari kita pasti pernah sakit - dan jika belum - mungkin akan juga di kemudian hari.

Sebagai bagian dari masyarakat, kita bingung tentang bagaimana harus memandang kanker dan pasiennya. Kita ingin orang yang hidup dengan penyakit ini menyesuaikan diri dengan narasi umum kanker. Kita mengharapkan mereka untuk kuat dan tahan banting - dan mungkin juga botak. Kita mengharapkan mereka untuk menjalani kemoterapi meskipun efeknya sangat menyiksa dan mungkin sama sekali tidak membantu. Jika tidak, kadang orang-orang bisa berpikir bahwa meninggalkan mereka bisa dianggap diterima.

Kanker membunuh manusia. Begitu juga dengan pengobatannya. Begitu juga dengan tidak adanya pengobatan kanker. Anda dapat melakukan segalanya dengan benar dan mati atau Anda dapat melakukan segala hal buruk dan hidup.

Orang-orang yang mati akibat kanker payudara tidak sedang dihukum akibat kurangnya moral. Tindakan tak bermoral ada di sisi lain. Anna yakin bahwa itu ada di dunia industri yang membuat orang-orang sakit dan sistem medis yang menguras harta pasien.

Enam bulan kemoterapi menanamkan begitu banyak racun ke dalam tubuh Anne hingga ia berubah dari pasien kanker menjadi pasien jantung. Tidak ada dokter yang mencari tahu kenapa hal itu terjadi. Namun, ia tidak lagi dapat menjalani pengobatannya: ia harus kembali bekerja. Jadi, ia memakai wig dan keluar dari rumah sakit kanker ke dunia kerja, tagihan, dan mengasuh anak. Ke dunia nyata.

Kanker itu membingungkan. Hingga saat ini, Anne tidak selalu dapat memahami pikirannya akan kanker.

Namun, yang ia lakukan adalah menyajikan metafora. Bayangkan Anda berjalan di sepanjang jalan bermandikan terik panas matahari. Tiba-tiba, Anda merasa melihat ular. Namun, ketika dilihat lebih dekat, ternyata itu adalah kulit ular yang mengelupas.

Dalam metafora Anne, ular memperbarui diri dengan menggeliat dan merayap, bersusah-payah terbebas dari kulit tuanya.

Jadi, pertanyaan yang ingin ditanyakannya adalah: Apakah Anda ingin menjadi ular, ataukah Anda ingin menjadi kulit ular yang terkelupas?

  • Share:

You Might Also Like

0 comments